Capaian Penerimaan Semester I-2021, Bea Cukai Menunjukkan Kinerja Baik
jpnn.com, JAKARTA - Pelaksana tugas Kepala Subdirektorat Komunikasi dan Publikasi Bea Cukai Hatta Wardahana menyatakan pihaknya terus berupaya optimal mencapai target penerimaan meskipun di tengah kondisi perekonomian yang fluktuatif saat ini akibat pandemi Covid-19.
Sejumlah unit kerja Bea Cukai merilis capaian penerimaan hingga Semester I-2021 dan berhasil menorehkan pencapaian memuaskan dan menunjukkan kinerja baik.
Bea Cukai Pekanbaru hingga 30 Juni 2021 telah mengumpulkan Rp 120.558.138.574 atau 89,27 persen dari target penerimaan.
Menurut Hatta, penerimaan didominasi oleh bea keluar Rp 88.751.504.000 atau 204,41 persen dari target.
Kemudian, bea masuk Rp 31.744.048.574 atau 37,39 persen dari target
“Cukai sebesar R p62.586.000 atau 0,93 persen dari target penerimaan,” kata Hatta, Rabu (14/7).
Sementara itu, Hatta juga menyampaikan bahwa Bea Cukai Jateng DIY pada Semester I-2021 telah mengumpulkan penerimaan Rp 20,44 triliun.
Menurut Hatta, meskipun baru mencapai 45,58 persen dari target sebesar Rp 44,84 triliun, capaian ini mengalami pertumbuhan 17,3 persen dari tahun sebelumnya atau year on year (yoy).
Sejumlah unit kerja Bea Cukai merilisi capaian penerimaan hingga Semester I-2021 dan berhasil menorehkan pencapaian memuaskan dan menunjukkan kinerja baik.
- Bea Cukai Bekasi-Pengusaha AEO dan TPB Perkuat Sinergi, Dukung Perekonomian Nasional
- Bea Cukai dan BSI Buka Jalan Bagi UMKM Produsen Madu di Karimun Agar Bisa Ekspor
- IP Expo Indonesia 2025 Ungkap Potensi Lisensi IP untuk Mendorong Inovasi & Bisnis
- Simak, Ini Aturan Baru Pelaksanaan Pembukuan dan Audit di Bidang Kepabeanan dan Cukai
- PMK Nomor 109/2024 Dorong Efisiensi Proyek Nasional, Berlaku Mulai 23 Januari 2025
- Dukung Hilirisasi, Bea Cukai Ternate Fasilitasi Ekspor Perdana Feronikel dari Pulau Obi