Capaian Vaksinasi Kota Solo Tertinggi di Jateng, Pak Ganjar: Semua Daerah Saya Minta Meniru
jpnn.com, SOLO - Kota Solo sampai saat ini terus mengenjot capaian vaksinasi untuk masyarakat.
Bus milik Pemkot Solo yang biasanya digunakan untuk IVA Tes, dikonversi menjadi bus vaksinasi, yang keliling ke sejumlah lokasi untuk memberikan vaksinasi.
Tak hanya tempat strategis, tempat keramaian seperti warung juga menjadi sasaran.
Seperti pada Rabu (30/6) ini, bus vaksinasi melayani masyarakat di Warung Wedangan milik Pak Basuki di Laweyan Solo.
Di tempat itu, para lansia rapi antre menunggu giliran mendapatkan vaksin.
"Ini menarik, Pemkot Solo menggunakan bus yang dulu untuk IVA Test, kemudian dikonversi untuk vaksin. Dan ini go show, sehingga bisa mempercepat vaksinasi dan lebih banyak masyarakat yang terlindungi," kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat meninjau bus vaksinasi di Solo.
Ganjar mengatakan, cara ini menarik karena bisa menyentuh masyarakat sampai ke tingkat bawah.
Dengan keliling ke titik-titik keramaian, maka vaksinasi bisa berjalan sesuai harapan.
Masyarakat bisa menggunakan layanan ini untuk vaksinasi, dengan syarat membawa KTP Solo dan berusia 50 tahun ke atas.
- Kunjungi Kaltim, Delegasi Selangor Jalin Kolaborasi Regional untuk Pencegahan Dengue
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya