Capello: Inggris Tak Akan jadi Prancis
Rabu, 23 Juni 2010 – 06:02 WIB

KAPTEN TIM - Jumpa pers timnas Inggris yang dihadiri oleh John Terry, di Royal Bafokeng Sports Campus, Minggu (20/6). Foto: Michael Regan/Getty Images/FIFA.com.
"Setiap kali ada pertemuan, saya selalu bertanya, apakah mereka ada masalah. Harapannya, masalah bisa diselesaikan di dalam, bukannya malah koar-koar ke media," gerutu Capello. "Yang dilakukan Terry itu suatu kesalahan. Kesalahan besar," tegasnya.
Baca Juga:
Kondisi yang dihadapi Inggris hampir sama dengan Prancis. Berawal dari perselisihan antara pemain dengan pelatih, lalu berujung dengan pencoretan salah satu pilar. Namun, Capello menjamin bahwa timnya tidak akan menjadi Prancis jilid kedua. Sebab, yang terjadi di timnya bukanlah revolusi pemain seperti yang terjadi di internal Prancis.
"Ah, ini bukan revolusi. Hanya kesalahan yang dibuat oleh salah satu pemain saya, dan semuanya sudah teratasi. Tidak, tim saya tidak akan berakhir seperti Prancis," yakin eks-pelatih AS Roma dan Real Madrid itu.
Terry sendiri menunjukkan itikad baiknya, dengan meminta maaf secara terbuka kepada sang pelatih. Mantan kapten Inggris itu mengakui, wawancaranya dengan TVI adalah bentuk rasa frustrasi terkait dengan posisi Inggris di klasemen Grup C saat ini.
PORT ELIZABETH - Jelang laga hidup-mati melawan Slovenia, kondisi internal Inggris malah memanas. Para pemain dikabarkan mengeluh soal fasilitas
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah