Capres-Cawapres Kurang Peduli pada Pancasila?
Senin, 01 Juni 2009 – 11:53 WIB
SAYA prihatin karena para kandidat Pilpres 2009 kurang peduli pada Pancasila sebagai dasar negara. Selama ini para capres-cawapres lebih mementingkan sisi ekonomi, khususnya ekonomi kerakyatan. Padahal, persoalan bangsa saat ini sangat memprihatinkan, utamanya soal pemahaman tentang dasar negara. Saya sangat setuju pendapat Hendropriyono bahwa persoalan krisis bangsa saat ini karena disebabkan krisis dasar negara. Dasar negara Pancasila mulai dipinggirkan, bahkan tidak disinggung lagi dalam setiap upacara sekolah maupun kegiatan resmi pemerintah. Persoalan inilah yang perlu dipikirkan masyarakat Indonesia, bagaimana membangkitkan kembali semangat Pancasila sebagai falsafah hidup maupun dasar negara.
Oleh karena itu, masyarakat harus memilih pasangan capres-cawapres yang peduli pada Pancasila.
Mantan kepala Badan Intelijen Negara Abdullah Makhmud Hendropriyono di sela-sela Kongres Pancasila di Universitas Gadjah Mada Jogjakarta, Sabtu (30/5), menyatakan bahwa semua capres dan cawapres yang akan bersaing menjual tema ekonomi kerakyatan. Padahal, permasalahan bangsa saat ini adalah krisis filsafat dasar negara, Pancasila.
Baca Juga: