Capres Demokrat Optimis Ungguli Ical dan Prabowo
Senin, 07 November 2011 – 15:11 WIB
JAKARTA--Wakil Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Max Sopacua menegaskan partainya akan mengusung bakal calon (balon) presiden sendiri dalam Pemilu 2014 mendatang. Diyakini calon PD pasti berkemampuan dan berkapasitas lebih dari sejumlah balon yang saat ini mulai diendus oleh sejumlah partai politik. Menyikapi wacana sejumlah nama seperti Menko Polhukam, Djoko Suyanto, KSAD Pramono Edhie Wibowo dan Ani Yudhoyono yang disebut-sebut akan diusung PD, Max menilai itu pernyataan pribadi. PD belum menetapkan siapa capres secara resmi.
"Pastilah, kalau kita mengusung bakal calon pasti bisa mengungguli Ical dan Prabowo. Siapa itu orangnya? Nanti kalau sudah saatnya akan terungkap sendiri," kata Max, di dalam pesan singkat, Senin (7/11).
Baca Juga:
Menurut Max, PD tidak akan gegabah mengusung nama capres. ''Tapi itu soal nantilah karena sekarang kita fokus kerja. Soal Capres akan kita umumkan nanti secara resmi di 2014,'' ungkap anggota Komisi I DPR itu.
Baca Juga:
JAKARTA--Wakil Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Max Sopacua menegaskan partainya akan mengusung bakal calon (balon) presiden sendiri dalam Pemilu
BERITA TERKAIT
- Elektabilitas Unggul Jauh, Wahono-Nurul Punya Peluang Besar Menang Pilkada Bojonegoro
- Survei Pilgub Jateng SMRC-Indikator Janggal, Persepi Harus Bongkar Data
- Survei Pusat Kajian Hukum dan Pemerintahan UIN Jakarta: RK-Suswono Menang 1 Putaran
- Pengamat Sebut Pilkada Jakarta 2024 Jadi Ajang Pertarungan Para King Maker, Siapa?
- Pilkada Kampar: Elektabilitas Yuyun-Edwin Memimpin
- Tak Dukung Pramono-Rano, Politikus PDIP Effendi Simbolon Bikin Ridwan Kamil Terharu