Capres Ideal Bukan Sosok Pandai-Berwibawa
Kamis, 07 Maret 2013 – 06:16 WIB

Capres Ideal Bukan Sosok Pandai-Berwibawa
JAKARTA - Para tokoh yang berniat masuk dalam kontestasi 2014 sudah harus berbenah. Hasil survei Pusat Data Bersatu (PDB) yang dikomandani Didik J. Rachbini mengungkap bahwa sifat kepemimpinan ideal yang diharapkan mayoritas publik saat ini untuk capres bukan mereka yang sekadar pandai atau berwibawa. Di bawah sifat jujur, berpihak pada rakyat menjadi pilihan terbesar kedua publik, yaitu 23,2 persen. Menyusul berturut-turut sifat tegas (8,2 persen), bersih dari KKN (7,6 persen), taat beragama (7,0 persen), berwibawa (3,5 persen), pandai (1,1 persen), dan sifat lain (1,6 persen). Adapun yang menyatakan tidak tahu/tidak menjawab hanya 1,0 persen.
"Masyarakat sudah tidak berpikir cari pemimpin yang pintar, gagah, berwibawa, atau ganteng lagi," kata Ketua PDB Didik J. Rachbini saat merilis hasil survei lembaganya di Jakarta, Rabu (6/3).
Baca Juga:
Dari hasil survei, kata Didik, mayoritas publik kini menginginkan sifat jujur agar dimiliki para capres. Yaitu, 46,9 persen. "Angka yang signifikan dibanding sifat atau kriteria lain," kata ekonom yang juga mantan wakil direktur Lembaga Penelitian, Pendidikan, dan Penerangan Ekonomi dan Sosial (LP3ES) itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Para tokoh yang berniat masuk dalam kontestasi 2014 sudah harus berbenah. Hasil survei Pusat Data Bersatu (PDB) yang dikomandani Didik
BERITA TERKAIT
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres