Capres/Cawapres tak Harus Bebas Penyakit
Jumat, 01 Mei 2009 – 14:34 WIB
JAKARTA - Ketua PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Fahmi Idris mengutarakan, calon presiden dan calon wakil presiden tak harus bebas penyakit. Dia menjelaskan, capres dan cawapres yang diperiksa kesehatannya harus tetap bisa melakukan aktivitas fisik secara mandiri, sesuai dengan standar kelayakan yang ditentukan oleh dokter.
"Ada standar dan prinsip dalam pemeriksaan kesehatan. Setidaknya ada tiga prinsip yang kita gunakan dalam pemeriksaan kesehatan pada bakal calon presiden dan calon wakil presiden," kata Fahmi.
Baca Juga:
Prinsip itu antara lain, para calon tidak memiliki penyakit yang diprediksi bisa menghilangkan kemampuan fisik calon hingga lima tahun ke depan. "Calon harus memiliki kemampuan observasi, komunikasi yang bagus, juga analisis keputusan. Tim dokter yang akan memeriksa sudah siap mengecek semua komponen yang disyaratkan," cetusnya.(gus/JPNN)
JAKARTA - Ketua PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Fahmi Idris mengutarakan, calon presiden dan calon wakil presiden tak harus bebas penyakit. Dia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ridwan Kamil Janji Beri Bantuan Renovasi Rumah Rp 50 Juta hingga Rp 100 Juta
- Ikut Kirab Berkuda, Sudaryono hingga Raffi Ahmad Ajak Jateng Menangkan Luthfi-Yasin
- Ridwan Kamil Sindir Pramono di Panggung Debat, Bawa-bawa Anies dan PDIP
- Kaesang Kampanyekan Pasangan Agustiar Sabran-Edy Pratowo di Kalimantan Tengah
- Debat Sengit soal Pemindahan Balai Kota, Pramono Sindir Ridwan Kamil Soal Imajinasi
- Aktivis Ini Ajak Warga Jangan Tertipu Amplop di Pilkada Sumut, Lalu Singgung Keluarga Jokowi