Capres/Cawapres tak Harus Bebas Penyakit
Jumat, 01 Mei 2009 – 14:34 WIB

Capres/Cawapres tak Harus Bebas Penyakit
JAKARTA - Ketua PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Fahmi Idris mengutarakan, calon presiden dan calon wakil presiden tak harus bebas penyakit. Dia menjelaskan, capres dan cawapres yang diperiksa kesehatannya harus tetap bisa melakukan aktivitas fisik secara mandiri, sesuai dengan standar kelayakan yang ditentukan oleh dokter.
"Ada standar dan prinsip dalam pemeriksaan kesehatan. Setidaknya ada tiga prinsip yang kita gunakan dalam pemeriksaan kesehatan pada bakal calon presiden dan calon wakil presiden," kata Fahmi.
Baca Juga:
Prinsip itu antara lain, para calon tidak memiliki penyakit yang diprediksi bisa menghilangkan kemampuan fisik calon hingga lima tahun ke depan. "Calon harus memiliki kemampuan observasi, komunikasi yang bagus, juga analisis keputusan. Tim dokter yang akan memeriksa sudah siap mengecek semua komponen yang disyaratkan," cetusnya.(gus/JPNN)
JAKARTA - Ketua PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Fahmi Idris mengutarakan, calon presiden dan calon wakil presiden tak harus bebas penyakit. Dia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prabowo Penuhi Unsur Keterbukaan saat Bertemu Konglomerat, Beda dengan Jokowi yang Tertutup
- GCP Solid Dukung Willem Frans Ansanay di PSU Pilgub Papua
- Peneliti Apresiasi Kebijakan Ekonomi Prabowo, tetapi Masih Perlu Dioptimalkan
- Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Ajak Anak Muda Peduli Energi Terbarukan Berkolaborasi
- Dukung Penegakan Hukum Kasus Korupsi Minyak, Putri Zulkifli Hasan: Jangan Mudah Termakan Isu
- Bobby Nasution Batal Hadiri Pisah Sambut Walkot Medan, Gerindra: Jangan Dibesar-besarkan