Cara Ampuh Propan Raya Genjot Penjualan
jpnn.com, JAKARTA - PT Propan Raya terus berinovasi untuk menggenjot penjualan. Cara paling mudah ialah menghadirkan produk baru.
Founder & President Director PT Propan Raya Hendra Adidarma mengatakan, bisnis cat masih potensial untuk terus digarap.
Sebab, pemerintah masih bersemangat membangun infrastruktur. Selain itu, cat berperan penting dalam industri lain seperti furnitur atau mainan kayu buat anak-anak.
’’Propan yakin bisa tetap membukukan growth yang positif,’’ ujar Hendra, Jumat (15/3).
Tahun ini Propan memperkenalkan cat lantai. Menurut Hendra, saat ini jumlah konsumen cat lantai meningkat.
Mulai rumah tangga, pusat perbelanjaan, hingga gedung pencakar langit. Artinya, pasar cat lantai akan terus tumbuh.
’’Orang-orang yang tidak mau lantai rumahnya dipasangi keramik bisa pakai cat ini,’’ tutur Hendra.
Karena produk tersebut masih baru, masyarakat belum begitu mengenalnya. Propan pun bakal menyosialisasikan cat lantai kepada masyarakat.
PT Propan Raya terus berinovasi untuk menggenjot penjualan. Cara paling mudah ialah menghadirkan produk baru.
- 11.11 Big Sale Dorong Penjualan Produk Brand Lokal & UMKM Meningkat 7,5 Kali Lipat di Shopee Live
- Kommo Chatbot WhatsApp Jadi Kunci Meningkatkan Engagement Pelanggan Tanpa Repot
- WhatsApp Business Sediakan Ragam Fitur untuk Memudahkan Penjualan, Ini Kelebihannya
- Hadir di Mining Indonesia 2024, Zoomlion Indonesia Raih Kontrak Lebih Rp 800 Miliar
- Penjualan Brand Lokal Melonjak 5 Kali Lipat di Shopee 9.9 Super Shopping Day Berkat Fitur Live Streaming
- Zen Series Diminati, LPKR Raih Pra Penjualan Rp 3,14 Triliun di Semester I