Cara Ariana Grande Bantu Fan yang Terdampak Corona Patut Ditiru
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Ariana Grande diam-diam membantu penggemarnya yang terdampak virus corona atau COVID-19.
Ia mengirimkan uang antara USD 500 sampai USD 1.000 lewat Venmo, aplikasi pembayaran online, kepada lebih daro 20 penggemarnya yang kesusahan keuangan saat pemerintah Amerika Serikat memberlakukan shutdown.
"Dia membantu memberiku uang sebulan gaji," kata salah satu fan pada PageSix.
Pelantun lagu "Sweetener" itu diam-diam memberikan bantuan saat Gubernur New York Andrew Cuomo memerintahkan para pelaku bisnis yang bukan penyedia barang atau jasa pokok tutup.
Di Amerika, banyak restoran dan bar ditutup sehingga membuat banyak orang kehilangan pekerjaan.
Beberapa jam sebelum Cuomo mengeluarkan peraturan itu, Gubernur California Gavin Newsom memberlakukan aturan yang sama guna memperlambat penyebaran pandemik COVID-19.(antara/jpnn)
Penyanyi Ariana Grande diam-diam membantu penggemarnya yang terdampak virus corona atau COVID-19.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19
- Jilbab IKN