Cara Asyik Jalin Keakraban dengan Anak
jpnn.com, SURABAYA - Menghabiskan waktu dengan si kecil bisa dilakukan melalui beragam cara, salah satunya olahraga bersama. Seperti terlihat di halaman Mal Ciputra World Surabaya belum lama ini. Bertajuk Get Fit with Stroller puluhan ibu-ibu dengan semangat berolahraga sembari ditemani anaknya yang berada di dalam kereta dorong.
”Kegiatan ini merupakan wujud dari misi Mothercare untuk memberikan edukasi bermanfaat mengenai olahraga yang baik serta pola pengasuhan yang sehat, asyik, dan menyenangkan,” ujar Abi Shihab, Marketing & Communications Manager Mothercare & Early Learning Centre.
Olahraga yang dilakukan beragam. Mulai dari berjalan santai sembari mendorong kereta bayi, hingga senam dipandu instruktur. Tak hanya itu saja, para ibu juga bisa melakukan test drive beragam jenis stroller seperti Mothercare Amble, Silvercross, Baby Jogger, dan Quinny.
Selain Surabaya, Get Fit with Stroller telah diselenggarakan di dua kota yang berbeda yakni Bandung dan Jakarta. Animo yang besar dari masyarakat ini kemudian membuat Mothercare Indonesia kembali menyelenggarakan acara ini di Kota Pahlawan. Surabaya sendiri merupakan pasar kedua terbesar dari Mothercare dan ELC dengan total empat gerai yang terdapat di Tunjungan Plaza, Pakuwon Wall, Galaxy Mall, dan Ciputra World Surabaya. (JPNN/pda)
Menghabiskan waktu dengan si kecil bisa dilakukan melalui beragam cara, salah satunya olahraga bersama. Seperti terlihat di halaman Mal Ciputra World
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Olahraga ini Baik Untuk Meningkatkan Kesuburan Loh, InsyaAllah Bisa Cepat Hamil
- Hilangkan Perut Buncit dengan 3 Olahraga Ini
- Simak! Ini Kunci Sally Varsly Mendapatkan Bentuk Tubuh Ideal
- 4 Jenis Olahraga yang Cocok untuk Penderita Diabetes
- Anda Wajib Tahu, Ini 3 Aturan Minum Kopi Sebelum Olahraga
- 4 Jenis Olahraga yang Aman Dilakukan Penderita Diabetes, Yuk Dicoba