Cara Kreatif Jawara Sumedang Berikan Dukungan ke Sandiaga Uno

jpnn.com, SUMEDANG - Ratusan sukarelawan Jaringan Wanita Nusantara (Jawara) Sandi Uno memberikan pelatihan budi daya tambak ikan di Waduk Jatigede, Desa Tarjunajaya, Kabupaten Sumedang.
Ketua Jawara Sumedang Tuti Hartati Misbach mengatakan pelatihan ini bertujuan untuk membantu ekonomi di daerah melalui kewirausahaan.
"Untuk jangka pendeknya akan memperluas budi daya tambak ikan serta akan memajukan perekonomian masyarakat Sumedang dengan mengembangkan desa wisata," ujar Tuti dalam siaran persnya, Kamis (26/5).
Dalam kegiatan ini, Tuti berharap pelatihan budi daya ikan dapat menciptakan lapangan pekerjaan baru. Sehingga, dapat membantu ekonomi masyarakat di daerah.
"Dengan mengadakan pelatihan-pelatihan kewirausahaan juga dapat membantu perekonomian masyarakat," kata dia.
Pada kesempatan tersebut, sukarelawan Jawara Sumedang juga mendeklarasikan dukungan kepada Sandiaga Uno untuk maju di Pilpres 2024.
Mereka menilai Sandiaga mampu memulihkan ekonomi bangsa yang sedang terpuruk saat ini. Tuti mengatakan masyarakat Sumedang antusias mendukung Sandiaga.
"Sandiaga dikenal baik, cerdas, dan ramah. Dengan ini, masyarakat di sini sangat antusias dalam mendukung beliau maju di Pilpres 2024," kata Tuti.
Sukarelawan Jawara Sandi Uno Sumedang menggelar pelatihan budi daya tambak ikan di Waduk Jatigede, Desa Tarjunajaya.
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- ISACA Indonesia Lantik Pengurus Baru 2025-2027 di Annual General Meeting 2025
- Sandiaga Uno: Istikamah Jadi Kunci OK OCE Memperluas Bisnis dan Lapangan Kerja
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi