Cara Mengajarkan Anak-anak Berpuasa di Bulan Ramadan
jpnn.com - RAMADAN, menjadi momen yang tepat untuk mengajarkan anak-anak pentingnya menjalankan ibadah puasa. Namun, tak sedikit para orang tua yang merasa kesulitan untuk mengajak anaknya berpuasa.
Lalu apa yang harus dilakukan oleh orang tua?
"Kuncinya adalah anak-anak tidak dipaksa puasa dan itu (puasa) adalah sesuatu yang mereka lakukan dengan pilihan mereka sendiri," kata managing director dari Sheikh Mohammed Centre for Cultural Understanding di Dubai, Nasif Kayed, seperti dilansir laman Alarabiya, Senin (13/6).
Tak memaksakan anak untuk berpuasa penting untuk menjaga pengalaman yang positif bagi mereka.
"Anda harus memberikan reaksi positif terhadap upaya anak-anak. Setiap jumlah puasa yang mereka lakukan sebelum mencapai pubertas, merupakan prestasi dan harus dihargai," ucap Kayed.
Namun, sebagai orang tua tentu merupakan hal yang sangat membanggakan ketika anak-anak mereka pertama kali memutuskan ingin berpuasa.
Kayed mengatakan, anak-anak harus didorong untuk mempertahankan tingkat energi dan hidrasi mereka. Sebaiknya anak-anak didorong mencoba berpuasa satu hari atau beberapa jam sebagai langkah awal.
Cara itu dirasa bagus untuk mempersiapkan mereka menjadi pribadi yang lebih dewasa.
RAMADAN, menjadi momen yang tepat untuk mengajarkan anak-anak pentingnya menjalankan ibadah puasa. Namun, tak sedikit para orang tua yang merasa
- Sebegini Angka Orang yang Menggunakan Motor ke Luar-Masuk di Jabodetabek pada H+3 Lebaran
- KAI Pastikan Tiket Kereta Masih Ada Selama Lebaran 2024
- Tol Bocimi Difungsikan untuk Urai Kemacetan ke Arah Jakarta
- Korlantas Polri Sebut Jumlah Kecelakaan Selama Lebaran 2024 Menurun
- Lebaran di Manado Tanpa Ketupat, Rendang & Opor Ayam Jadi Favorit
- Hari Ini Sampai 14 April Akan Diterapkan Ganjil Genap di Tol Japek-Kalikangkung