Cara Mengatasi Mag Saat Hamil
jpnn.com - Gejala sakit mag pada ibu hamil biasanya muncul pada usia kehamilan 27 minggu. Hal ini terjadi karena saat hamil timbul godaan untuk makan lebih banyak dari yang biasanya, dengan alasan bawaan bayi.
Selain itu, pada kehamilan trimester pertama, biasanya ibu hamil bisa merasakan mual dan muntah akibat pengaruh hormon chorionic gonadotropin serta hormon progesteron yang bisa meningkatkan produksi asam lambung.
Belum lagi, biasanya ibu hamil menyukai makanan asam dan pedas seperti rujak dan asinan. Sehingga, produksi asam lambung pun semakin meningkat.
Beberapa keluhan yang mungkin muncul adalah sensasi nyeri atau rasa terbakar pada area ulu hati, perut terasa penuh, kembung, sering bersendawa, mual, dan memuntahkan makanan. Berbagai kondisi tersebut akan membuat ibu hamil merasa tidak nyaman dan berpengaruh terhadap suasana hati.
Karena itu, saat hamil Anda membutuhkan cara yang aman dan tepat untuk mengatasi mag yang mengganggu.
Lalu bagaimana mengatasi mag saat hamil?
Menurut dr. Sara Elise Wijono dari KlikDokter, hal pertama yang dapat dilakukan untuk meredakan keluhan mag adalah dengan memperhatikan pengaturan pola makan.
Saat hamil, Anda disarankan untuk mengatur porsi makan, karena bila kekenyangan, maka dapat timbul keluhan mual dan sebagainya.
Pada kehamilan trimester pertama, biasanya ibu hamil bisa merasakan mual dan muntah akibat pengaruh hormon chorionic gonadotropin.
- 3 Manfaat Bawang Merah Campur Madu untuk Pria yang Bikin Kaget
- Asam Lambung Bakalan Ambyar dengan Mengonsumsi 7 Herbal Ini
- Obati Radang Tenggorokan dengan Rutin Mengonsumsi 5 Herbal Ini
- 3 Khasiat Daun Kelor Campur Madu, Bikin Kanker Ogah Mendekat
- 3 Khasiat Mentimun Campur Madu, Jantung Anda Bakalan Bahagia
- 3 Jenis Olahraga yang Bisa Menyebabkan Ibu Hamil Keguguran