Cara Menteri Susi Tenggelamkan 60 Kapal Asing sudah Beda
jpnn.com - NATUNA - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menenggelamkan 60 kapal nelayan pelaku illegal fishing yang tertangkap di sejumlah titik perairan Indonesia. Namun tak seperti biasanya, penenggelaman kapal kemarin dilakukan secara tertutup, Rabu (17/8).
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudji Astuti, mengatakan selain tertutup penenggelaman kapal asing juga tak lagi menyebutkan nama negara asal kapal.
"Jadi hanya kami menyebutnya (sebagai) nelayan Asing. Ini untuk menjaga persahabatan antarnegara yang sudah menjalin kerjasama," kata Susi saat konferensi pers di Ranai, Natuna, seperti diberitakan Batam Pos (batampos.co.id Group), hari ini (18/8).
Menurut dia, ini merupakan kesepakatan bersama dengan negara-negara tetangga. Lagipula, kapal nelayan asing ilegal yang tertangkap di wilayah perairan Indonesia tidak pernah mengatasnamakan negara tertentu.
"Mereka juga memiliki puluhan bendera di kapal," katanya.
Susi menjelaskan, penenggelaman 60 kapal kemarin dilakukan serentak di sejumlah wilayah Indonesia. Di antaranya di Natuna, Anambas, Batam, Morotai, Bagan, Kalimantan Barat, dan Maluku.
Dari 60 kapal tersebut, 58 di antaranya merupakan kapal nelayan asing dan dua kapal berbendera Indonesia.
Khusus di Natuna, ada 25 kapal yang ditenggelamkan di Selat Lampa. Semuanya merupakan kapal nelayan asing. Terdiri dari 10 kapal asing hasil tangkapan TNI AL dan 15 kapal tangkapan Ditjen Pengawasan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Kementerian Kelautan dan Perikanan.
NATUNA - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menenggelamkan 60 kapal nelayan pelaku illegal fishing yang tertangkap di sejumlah titik
- Agung Laksono Kritik Proses Pemilihan Ketum PMI
- Puluhan Ribu Konten Promosi Produk Kecantikan dan Makanan Ilegal Dihapus
- Kementerian Bertambah, ASN Belum Dipindahkan ke IKN dalam Waktu Dekat
- Mulai Januari 2025, Pekerja Indonesia Pensiun di Usia 59 Tahun
- Gabung BRICS, RI Bisa Jadi Jembatan Suarakan Kepentingan Negara Berkembang
- HMPV Merebak di Tiongkok, Dinkes Jateng Minta Warga Jangan Panik, Tetapi