Cara Mudah Meningkatkan Kesehatan Jantung
jpnn.com - BAGI sebagian besar orang, menjaga kesehatan jantung adalah hal yang sangat penting. Mereka melakukan apa saja untuk menjaga jantungnya tetap sehat, bahkan mengubah pola hidup dan pola makan mereka secara drastis.
Tubuh yang sehat akan dapat melakukan banyak kegiatan, seperti, bekerja, belajar, bersosialisasi dengan orang lain dan banyak hal lainnya. Tentu saja kita tidak menginginkan sesuatu yang buruk atau penyakit menyerang tubuh kita. Dan salah satu organ tubuh yang paling vital dan sangat penting untuk dijaga kesehatannya adalah jantung.
Tubuh manusia terdiri dari berbagai organ yang saling bersinergi satu dengan yang lainnya. Gangguan pada satu organ tubuh akan mengakibatkan organ tubuh yang lain tidak mampu bekerja secara maksimal. Dan jantung adalah salah satu organ yang sangat vital dan menjadi mesin kehidupan dalam tubuh manusia, karena berfungsi sebagai pompa yang menyalurkan darah ke seluruh tubuh.
Bila kesehatan jantung terganggu tentunya dia tidak akan dapat bekerja secara normal, dan tentunya akan mengganggu organ tubuh yang lain karena aliran darah dalam tubuh terganggu. Menjaga jantung agar tetap sehat merupakan kewajiban setiap individu. Lalu bagaimana menjaga jantung agar tetap sehat?
Menurut sebuah studi besar yang dilakukan oleh para peneliti Swedia yang diterbitkan dalam jurnal Circulation dari tahun1997 hingga 2010 menemukan bahwa berolahraga setiap hari dapat mengurangi risiko gagal jantung sebesar 46 persen.
Semakin aktif seseorang maka semakin rendah mereka terkena resiko gagal jantung. Biasanya mereka ini adalah orang-orang yang sering melakukan olahraga selama 1 jam setiap harinya atau melakukan aktivitas berjalan selama 30 menit setiap hari.
Perhatikan bahwa penelitian ini difokuskan pada gagal jantung, suatu kondisi kronis di mana kemampuan memompa melemah dari waktu ke waktu sampai hati tidak bisa lagi memberikan darah yang cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Sementara itu telah lama diketahui bahwa olahraga secara signifikan mampu menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke.
"Bahkan jika anda tidak punya waktu atau tidak mampu berolahraga 30 sampai 60 menit setiap hari, anda masih bisa mengurangi risiko penyakit jantung anda," kata peneliti Kasper Andersen, MD, PhD, seperti dilansir laman Prevention, Kamis (23/10).
BAGI sebagian besar orang, menjaga kesehatan jantung adalah hal yang sangat penting. Mereka melakukan apa saja untuk menjaga jantungnya tetap sehat,
- Ayu Aida, Pengusaha dan Penulis Buku yang Mengabdikan Hidup untuk Dukung Palestina
- RozezMarket, Platform Aman untuk Jual Beli Akun Gim
- 4 Manfaat Teh Tawar, Bikin Stres Hilang Seketika
- 3 Manfaat Biji Nangka, Bikin Kolesterol Ambyar
- 4 Bahaya Makan Bawang Putih Berlebihan, Tidak Aman untuk Penderita Penyakit Ini
- 8 Sayuran Tinggi Protein yang Baik untuk Tubuh