Cara Murah Tampil Maskulin, Kamu Harus Tahu!
jpnn.com, JAKARTA - Kelengkapan aksesori di badan sedikit banyak turut mendukung penampilan seseorang, salah satunya tas selempang.
Tas selempang Buffers bisa menjadi pilihan Anda saag ini. Brand lokal yang berfokus pada kreativitas ini sudah berpengalaman menghasilkan tas yang memenuhi selera kaum Adam sejak 2013.
Melalui pilihan warna dan desain tertentu, tas selempang Buffers mencoba menonjolkan maskulinitas dan kesan formalitas dari tas selempang.
Salah satu kesan tersebut ialah melalui pemilihan warna hitam yang dominan serta bahan premium dari kulit maupun bimo.
"Buffers mengembangkan bahasa desain pada tas selempang yang memberikan rasa percaya diri bagi mereka yang banyak aktif di luar rumah maupun kantor, khususnya pria yang sering berkendaraan, bertemu dan bersantai,” kata owner Buffers Feby Caesar Saleh dalam keterangan tertulis, Kamis (25/11).
Tas selempang dengan ukuran dan desain yang sangat banyak variasinya ini menjadi tempat menyimpan barang-barang pribadi yang praktis untuk mereka yang suka bepergian.
Untuk pekerja di bidang non-formal, lanjut Feby, biasanya mereka akan mengutamakan fungsionalitas dan kapasitas tas selempang sebagai pertimbangan.
Artinya, mode sederhana dan berbahan dasar bimo sudah cukup untuk digantungkan ke pundak ataupun dililitkan antara punggung dan dada.
Lini produk Buffers terdiri dari tas selempang, tas pinggang, backpack sampai tas camshoot untuk membawa aksesori dan perangkat kamera.
- 70 Persen Konsumen Lebih Suka Membeli Produk Melalui Toko Fisik
- Ini 5 Rekomendasi Produk Baju Lokal Terbaik di Indonesia
- Aldo Hadirkan Koleksi Fall 2024, Dilengkapi Teknologi Pillow Walk
- Gandeng Shopee, Program YouTube Shopping Affiliates Resmi Diluncurkan di Indonesia
- Brand Lokal Hadirkan Kipas Angin dengan Pemutus Listrik Otomatis
- Terinspirasi Keindahan Senja, Ellaya Pamerkan Koleksi ‘Sunset in Greece’