Cara Pengurus Pusat Rumah Komunikasi Lintas Agama Pererat Silaturahmi
Dewan Pembina RKLA Eddy Surianto mengatakan, organisasinya adalah rumah untuk bertumbuh dan berkembang dengan pendidikan yang lebih baik untuk menghasilkan generasi penerus bangsa Indonesia yang baik.
“RKLA ini dibentuk dan didirikan Bunda Indah untuk mandiri sehingga dari organisasi ini tampil sosok-sosok pemimpin yang luar biasa, memiliki integritas dan bermoral tinggi," ungkap Eddy.
Ketua Panitia sekaligus Sekjen RKLA R. Dody Iwa Kusuma Jaya menyebut konsolidasi ditujukan untuk penguatan organisasi setelah Pemilihan Presiden 2019.
"Ini merupakan konsolidasi internal yakni penguatan struktur hingga tingkat kabupaten dan kecamatan, program serta membangun koordinasi dengan para pembina dan penasihat, termasuk instansi yang berkaitan langsung dengan peran RKLA di daerah masing-masing," ujar Dody. (jos/jpnn)
Rumah Konsolidasi Lintas Agama (RKLA) mulai memperkuat konsolidasi internal dan ekternal di Hotel Red Top Pecenongan, Jakarta Pusat, Sabtu (7/9).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Deddy Sitorus Bicara Soal Perubahan Sikap Jokowi Setelah Pilpres 2019, Jleb Banget!
- Prabowo Pernah Ucapkan 'Ndasmu' untuk Klaim Presiden Jokowi soal Pertumbuhan Ekonomi
- Debat Perdana Capres, Anies Didukung Ayah Korban Tewas Kerusuhan Pilpres 2019
- Saiful Mujani Ingatkan Jangan Sampai Terulang Perbuatan Merusak Demokrasi
- Banyak Keunggulan, Erick Thohir Bisa Diterima Semua Elemen Masyarakat
- Banteng Jatim Bikin Merinding, Ganjar Pranowo Bakal Seriusi Madura & Tapal Kuda