Cara Risma Menyemangati Tenaga Medis Surabaya
Ia juga mengakui tidak bisa membalas apa-apa kebaikan tim medis itu, namun ia berdoa semoga Tuhan yang akan membalas semua kebaikan tim medis itu.
Risma juga mengaku ikut merasakan kecapekan tim medis yang berada di garda terdepan menyembuhkan pasien-pasien COVID-19 ini.
Tapi, atas dasar kemanusiaan, mereka itu tetap membantu mereka-mereka yang perlu disembuhkan.
"Mungkin memang capek, tapi kita harus yakin bahwa Tuhan tidak akan memberikan cobaan di luar kemampuan kita. Tuhan menciptakan gelap, dan Tuhan pasti menciptakan terang pula," ujarnya.
Sementara itu, Direktur Utama RSI Surabaya Samsul Arifin mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Risma yang telah mensupport petugas medis yang berada di garis terdepan penanganan COVID-19.
Ia berharap, bantuan ini bisa memotivasi para petugas medis itu untuk terus melayani pasien-pasien yang terkena COVID-19.
"Saya kira Bu Risma ini sangat peduli kepada kami-kami tim medis, makanya kami di sini (RSI) akan terus menambah kapasitas untuk pasien COVID-19," ujarnya.
Samsul juga menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan Risma kali ini adalah bantuan sembako dan bantuan uang kepada petugas kebersihan, satpam dan tukang parkir.
Risma mengaku ikut merasakan kecapekan tim medis yang berada di garda terdepan menyembuhkan pasien-pasien COVID-19 ini.
- Soal Debat Cagub Jatim, Hasto: Bu Risma Menampilkan Kepemimpinan Berakar Prestasi
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- 3 Cagub Jatim Tawarkan Solusi Menyelesaikan Kesenjangan Sosial di Pulau Madura
- Pakai Baju Khas Surabaya di Debat Pilgub Jatim, Bu Risma: Ini Kegedean
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Hadiri SICITA, Cagub Jatim Risma Janjikan Pendidikan SMA/SMK Gratis Jika Terpilih