Cari Kado untuk Tito
Sabtu, 22 Desember 2012 – 12:35 WIB

Cari Kado untuk Tito
Di sisi lain, operasi Vilanova berjalan lancar. Vilanova juga telah dipindahkan dari ruang ICU di Rumah Sakit Vall d"Hebron, tempat pelatih berusia 44 tahun itu dirawat kemarin pagi waktu setempat (21/12). Vilanova masih opname sampai 3-4 hari ke depan sebelum berlanjut dengan kemoterapi dan terapi radiasi rutin selama 6 pekan.
Baca Juga:
Direktur Olahraga Barca Andoni Zubizarreta pun melemparkan joke. "Saya bertaruh Tito akan menonton laga kami dari tempat tidurnya di rumah sakit dan dia akan meloncat-loncat kegirangan saat kami mencetak gol," seloroh mantan kiper legendaris Barca dan timnas Spanyol tersebut.
Selain progres positif kondisi Vilanova, Barca juga baru saja mengumumkan bahwa defender Eric Abidal mendapat lampu hijau untuk merumput lagi. Seiring menjalani proses pemulihan transplantasi liver, Abidal tak lagi membela Barca sejak laga kontra Atletico Madrid pada 26 Februari lalu.
Kebahagiaan pemain 33 tahun asal Prancis itu juga bisa bertambah mengacu pernyataan Wakil Presiden Barca Josep Maria Bartomeu. Yakni, Abidal bakal diperpanjang kontraknya hingga 2015. Kontrak lama pemain yang membela Barca sejak 2007 itu akan habis akhir musim ini.
VALLADOLID - Barcelona memang harus kehilangan Tito Vilanova dalam laga pemungkas mereka tahun ini. Pelatih Barca - sebutan Barcelona - itu absen
BERITA TERKAIT
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil