Cari Potensi Emas di Muara Bungo, Antam Terjunkan Tim Ahli

Cari Potensi Emas di Muara Bungo, Antam Terjunkan Tim Ahli
Cari Potensi Emas di Muara Bungo, Antam Terjunkan Tim Ahli
JAKARTA - PT Aneka Tambang (Antam) Tbk hingga saat ini masih terus melakukan penelitian di Kabupaten Muara Bungo, Jambi untuk mencari cadangan emas di wilayah tersebut.

"Antam masih terus menerjunkan tim ahlinya untuk memastikan ada cadangan emas," ujar Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (29/5) malam.

Selain itu, Antam juga akan menyisir daerah di sekitar lokasi untuk mencari cadangan yang mungkin memiliki potensi emas lebih besar lagi.

"(Antam-red) minggu-minggu kemarin belum menemukan emas yang secara ekonomis layak untuk ditambang, tapi itu bukan berarti tidak ada emasnya, hanya jumlah emasnya belum sebanyak yang diperkirakan," jelasnya.

JAKARTA - PT Aneka Tambang (Antam) Tbk hingga saat ini masih terus melakukan penelitian di Kabupaten Muara Bungo, Jambi untuk mencari cadangan emas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News