Cari Striker Baru untuk Pelapis Marlon da Silva

Cari Striker Baru untuk Pelapis Marlon da Silva
Pada latihan kemarin, Isna Irfansyah (kanan) diplot di posisi bek kanan. Foto: PAKSI SANDANG PRABOOWO/KALTIMPOST/jpg

jpnn.com - jpnn.com - Manajemen Persiba Balikpapan memastikan tidak akan melanjutkan memakai jasa empat pemainnya. Keempat tersebjt adalah Andre Dio, Maikel Jackson, Jajang Maulana, serta Pavel Sidorenko.

Sebagai pengganti, manajemen telah mendatangkan penggantinya. Salah satunya adalah pria 22 tahun dari Bandung, Isna Irfansyah.

Mantan penggawa Pelita Bandung Raya itu bisa bermain sebagai stopper dan gelandang bertahan.

“Secara postur, dia (Isna) sangat menunjang dan cocok bergabung di tim ini. Tingginya di atas 170 cm. Ini sesuai keinginan manajemen,” kata pelatih Persiba, Timo Scheunemann, kemarin.

Tapi, pria blasteran Indonesia-Jerman ini belum mau buru-buru memberi rekomendasi. Sebab, Isna baru bergabung dan belum bisa menarik hati.

Di latihan perdana, pemain yang juga bisa berposisi sebagai wing back kanan tersebut terlihat lambat. Diduga masih kelelahan karena baru mendarat di Balikpapan siang hari, tapi langsung bergabung latihan sorenya.

“Dia juga kelihatan masih bingung dengan pola permainan yang saya terapkan. Saya harus kasih waktu untuk adaptasi dulu. Keputusannya mungkin hari Rabu (1/2) besok. Kami usahakan sebelum tim berangkat ke Bandung sudah ada kepastian,” terang Timo.

Selain Isna, Persiba sejatinya juga berhasrat mendaratkan mantan bomber PSM Makassar, Abanda Rahman. Namun, urung karena sang pemain lebih tertarik berseragam Persegres Gresik United.

Manajemen Persiba Balikpapan memastikan tidak akan melanjutkan memakai jasa empat pemainnya. Keempat tersebjt adalah Andre Dio, Maikel

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News