Carolina Marin Terharu setelah Memukul Juara Bertahan
"Saya pikir tidak ada yang bisa membayangkan betapa sulitnya menjalani dua kali operasi, absen satu tahun dari sirkuit, dan kembali serta berlatih keras setiap hari,” kata Marin setelah mengalahkan Tai Tzu Ying di perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2023 kemarin.
"Setiap pemain yang datang ke sini (Kejuaraan Dunia BWF) pasti ingin emas. Saya harus selangkah demi selangkah, yang pasti saya banyak mengalami kemajuan di sisi mental," imbuhnya.
Marin punya catatan apik saat menembus final Kejuaraan Dunia BWF. Selalu juara.
Pada final 2014, Marin mengalahkan Li Xuerui. Lalu 2015 menaklukkan Saina Nehwal, dan pada 2018 meredam Pusarla Sindhu.
Marin masih tercatat sebagai tunggal putri paling sukses di Kejuaraan Dunia BWF.
Pada final besok, Marin akan berhadapan dengan pemenang dari partai An Se Young (Korea) versus Chen Yu Fei (China). (bwf/jpnn)
Carolina Marin tampak emosional seusai memastikan menjadi finalis Kejuaraan Dunia BWF 2023.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Pesan An Seyoung Setelah Kembali ke Singgasana Nomor 1 Dunia
- Denmark Open 2024: Tentang An Se Young dan Sepatu Yonex
- 2 Unggulan Pertama Japan Open 2024 Tembus Semifinal
- Perasaan Campur Aduk Gregoria Mariska Tunjung Seusai Rebut Perunggu Olimpiade Paris 2024
- Olimpiade Paris 2024: Ini Pesan Carolina Marin kepada He Bing Jiao