Casillas Kiper Terbaik 2011
Kamis, 05 Januari 2012 – 11:50 WIB

Casillas Kiper Terbaik 2011
DUA gol bersarang di gawang Iker Casillas ketika Real Madrid menjamu Malaga di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey, Rabu (4/1). Namun, itu tidak mengurangi penilaian terhadap Casillas. Kapten Real Madrid dan timnas Spanyol itu terpilih sebagai Kiper Terbaik 2011 versi IFFHS atau Federasi Internasional Statistik dan Sejarah Sepak Bola. Belum ada komentar dari Casillas terkait penghargaan yang baru saja dia raih. Dia justru mengomentari performa buruk Real Madrid ketika menghadapi Malaga. Terutama soal dua gol yang bersarang di gawangnya pada babak pertama.
Ini merupakan gelar keempat yang diraih Casillas sejak 2008 lalu. Dia berhasil menyamai prestasi kipper timnas Italia dan Juventus Gianluigi Buffon yang juga pernah empat kali meraih gelar (2003, 2004, 2006 dan 2007).
Baca Juga:
Namun, dibanding Buffon, prestasi Casillas lebih istimewa. Pasalnya, dia meraih empat gelar itu secara beruntun. Sementara, Buffon kehilangan gelar tersebut pada 2005. Casillas sendiri sukses meraih gelar setelah mengumpulkan 248 poin. Dia unggul jauh atas kipper Bayern Munchen dan timnas Jerman Manuel Neuer yang hanya mengumpulkan 130 poin. Victor Valdes yang menjadi pesaingnya di Liga Primera hanya menempati posisi ketiga (114 poin).
Baca Juga:
DUA gol bersarang di gawang Iker Casillas ketika Real Madrid menjamu Malaga di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey, Rabu (4/1). Namun,
BERITA TERKAIT
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1