Cassano Anggap Totti Pantas Masuk Skuat Italia

jpnn.com - MILAN - Francesco Totti dan Antonio Cassano benar-benar memiliki ikatan pertemanan yang sangat kuat. Hal itu ditunjukkan dengan sikap saling mendukung mengenai kans tampil di Piala Dunia.
Setelah Totti memberikan dukungan, kali ini giliran Cassano yang melakukannya. Penyerang Parma itu menilai Totti sangat layak membela Italia pada pesta sepakbola empat tahunan tersebut.
Cassano mengatakan, Totti masih memiliki kualitas jempolan untuk mengisi lini tengah Gli Azzurri, julukan Italia. Usia yang sudah menginjak 37 tahun juga dianggap bukan halangan bagi Totti.
"Dia adalah pemain yang fenomenal. Meski sudah berusia 37 tahun, dia sangat menakutkan. Saya akan selalu menggunakannya," terang Cassano seperti dikutip Corriere dello Sport, Minggu (23/3).
Penyerang berjuluk Peterpan itu menambahkan, Totti akan menjadi pengatur serangan yang bagus bagi Italia. Selain itu, pangeran Roma tersebut juga bisa menjadi lawan sepadan bagi pesaing kuat bagi gelandang negara lain.
"Menempatkan Totti di lini tengah melawan Spanyol, Inggris atau siapapun yang akan kami hadapi, dia akan menjadi perhatian bagi banyak pemain. Itu sangat berarti," tegas Cassano.(jos/jpnn)
MILAN - Francesco Totti dan Antonio Cassano benar-benar memiliki ikatan pertemanan yang sangat kuat. Hal itu ditunjukkan dengan sikap saling mendukung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025