Cassano-Mancini Menuju City
Rabu, 08 Oktober 2008 – 11:51 WIB
ROMA - Manchester City belum berhenti memburu bintang. Meski bursa transfer pemain baru akan dibuka lagi pada Januari nanti, tim pemburu City terus bergerak. Salah satu target yang hendak diboyong ke Manchester adalah penyerang Sampdoria Antonio Cassano. Selain menambah pemain bintang, City memang punya rencana untuk mengganti pelatih. Salah satu opsinya adalah Mancini. Kalau hal itu terwujud, Mancini bakal memboyong Cassano dari Sampdoria.
Selain Cassano, City juga dikabarkan tengah mendekati Roberto Mancini. Mantan pelatih Inter Milan itu diproyeksikan untuk menggantikan Mark Hughes. Dengan dana melimpah, The Citizens (julukan City) punya ambisi besar untuk bersaing dengan empat klub papan atas Inggris. Yakni, Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal. Karena itu, mereka butuh pemain dan pelatih bermental juara.
Baca Juga:
Saat ini, di tangan Hughes, meski sudah mendatangkan bintang sekelas Robinho dan Shaun Wright-Philips, City belum bisa berbuat banyak. Nah, reputasi sebagai pelatih yang membawa Inter dua kali merebut scudetto membuat Mancini menjadi bidikan City.
Baca Juga:
ROMA - Manchester City belum berhenti memburu bintang. Meski bursa transfer pemain baru akan dibuka lagi pada Januari nanti, tim pemburu City terus
BERITA TERKAIT
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Tolong Dicatat! Berikut Info Jadwal dan Rute Pertamina Eco RunFest 2024
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit