Cassano Pilih Nikah Ketimbang Timnas

Cassano Pilih Nikah Ketimbang Timnas
Antonio Cassano di Sampdoria. Foto: Fourfourtwo.com.
ROMA - Antonio Cassano rupanya menyimpan dendam kesumat terhadap pelatih timnas Italia, Marcello Lippi. Perkaranya, apa lagi kalau bukan pernyataan Lippi pada November tahun lalu. Allenatore berusia 62 tahun itu menyatakan bahwa pintu timnas sudah tertutup buat Cassano.

Masalahnya, dalam beberapa bulan terakhir ini, Italia mengalami krisis penyerang. Sebaliknya, performa Cassano justru kian meningkat. Tukang gedor Sampdoria itu sering mencetak gol penyelamat bagi timnya. Penampilan konstan nan gemilang itu, sekaligus mengatrol posisi Il Samp - sebutan Sampdoria - ke zona Liga Champions.

Nah, rupanya kondisi itu dijadikan bekal bagi Cassano untuk 'membalas dendam' pada Lippi. Dia bersumpah tidak akan masuk timnas, bahkan seandainya Lippi memanggilnya. Kebetulan, di tengah penyelenggaraan Piala Dunia (PD) di Afsel tahun ini, dia punya acara pribadi.

Pria berumur 27 tahun itu akan menyunting kekasihnya, Carolina Marcialis. Untuk itu, Cassano mengaku tidak akan mau mengubah jadwal pernikahannya, kendati Lippi memohon-mohon pada dirinya untuk ikut ke Afsel.

ROMA - Antonio Cassano rupanya menyimpan dendam kesumat terhadap pelatih timnas Italia, Marcello Lippi. Perkaranya, apa lagi kalau bukan pernyataan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News