Castro: Dialog Oke, Tapi Kami Tetap Sosialis

Castro: Dialog Oke, Tapi Kami Tetap Sosialis
SOSIALIS - Raul Castro bertekad tak akan menyerah dan terus menyempurnakan sosialisme di negerinya, kendati mengaku siap berdialog dan memperbaiki hubungan dengan AS. Foto: Internet.
Presiden Barack Obama sendiri, memang telah mengurangi tekanan terhadap Kuba, termasuk dengan menghapus sejumlah kebijakan embargo yang telah ada sejak era Kennedy. Obama bahkan lebih jauh menunjukkan sikap bersahabatnya kepada negara pulau itu dengan menghentikan 'aktivitas peringatan' dari misi AS di Havana, yang dulu senantiasa 'merecoki' para pemimpin Kuba dengan slogan-slogan pro-demokrasi.

Kendati begitu, Castro menyadari bahwa sebagian dari kebijakan embargo masih terus berjalan dan bagaimanapun tetap mempengaruhi kondisi negerinya. Ia pun dengan tegas membantah pernyataan Menlu AS Hillary Clinton, yang mengatakan bahwa hubungan AS-Kuba yang membaik ada kaitannya dengan kesediaan pemerintah di Havana untuk 'menyerah' (dengan sistem politiknya).

"Saya harus katakan, dengan penuh rasa hormat kepada Mrs Clinton ... mereka (masyarakat Kuba, Red) tidak memilih saya sebagai presiden untuk mengembalikan kapitalisme, tidak juga untuk menyerahkan revolusi ini. Saya dipilih untuk membela, mempertahankan, serta terus menyempurnakan sosialisme, bukan untuk menghancurkannya," ungkapnya, yang disambut tepuk tangan para peserta pertemuan saat itu. (ito/JPNN)
Berita Selanjutnya:
Filipina Berkabung 10 Hari

HAVANA - Presiden Kuba, Raul Castro, mengaku siap untuk berdialog dengan pemerintah AS sekaligus mengakhiri pertentangan mereka selama setengah abad.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News