Catat 10 Clean Sheets, Muenchen Memang Edan

jpnn.com - MUENCHEN – Bayern Muechen semakin dekat dengan status juara paruh musim Bundesliga 2015/2016. Itu terjadi setelah Muenchen menggulung Ingolstadt dengan skor 2-0 (0-0) pada pekan ke-16 di Allianz Arena, Sabtu (12/12) malam WIB.
Namun, Muenchen baru bisa memecah kebuntuan lewat lesakan Robert Lewandowski saat laga berjalan 65 menit. Kemenangan Muenchen ditegaskan Philipp Lahm sepuluh menit berselang.
Kemenangan itu memberikan arti ganda bagi Muenchen. Tim berjuluk The Bavaria tersebut sukses membukukan sepuluh clean sheets di Bundesliga musim ini. Muenchen kini duduk di posisi kedua tim dengan clenan sheets terbanyak dari lima liga top Eropa.
Posisi pertama diduduki Angers yang membukukan sebelas clean sheets di Ligue 1. Hasil itu juga mengokohkan Muenchen di puncak klasemen dengan torehan 43 angka. (jos/jpnn)
MUENCHEN – Bayern Muechen semakin dekat dengan status juara paruh musim Bundesliga 2015/2016. Itu terjadi setelah Muenchen menggulung Ingolstadt
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Target Realistis PSSI saat Timnas Indonesia Bertamu ke Australia
- Jeda Liga 1, Momentum Persib Bandung Mengisi Bensin
- MotoGP 2025: Podium Pertama, Marc Marquez Masuk Buku Sejarah
- Gila! Sebegitu Perjuangan Marc Marquez Menjuarai Race MotoGP Argentina
- Australia vs Indonesia, Thom Haye tak Ingin Garuda Hanya Meraih Hasil Imbang
- OSO Terpilih Aklamasi Jadi Ketua Umum KKI Periode 2025-2029