Catat, Ini Lokasi Vaksinasi Keempat di DKI Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta mengatakan warga bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19 booster kedua atau dosis keempat di tempat yang sudah disediakan mulai Selasa (24/1) besok.
Selain warga, vaksin dosis keempat ini juga disediakan untuk aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Dilansir dari akun resmi @dinkesdki di Instagram, masyarakat yang bisa menerima booster kedua wajib berusia 18 tahun ke atas.
"Vaksinasi booster kedua bisa didapatkan bagi masyarakat yang telah melakukan vaksinasi booster Covid-19 pertama tanpa perlu tunggu dapat tiket," tulis Dinkes DKI dalam akunnya di Instagram.
Persyaratan untuk memperoleh vaksin sangat mudah hanya dengan membawa KTP baik yang berdomisili Jakarta maupun luar kota.
Masyarakat bisa langsung datang ke lokasi tanpa melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Selain di fasilitas kesehatan, vaksinasi disediakan di kantor pemerintahan bagi ASN.
Vaksin keempat ini bakal tersedia di tujuh lokasi kantor pemerintahan, sebagai berikut:
1. Kantor Balai Kota DKl Jakarta (halaman depan)
Selain di fasilitas kesehatan, vaksinasi disediakan di kantor pemerintahan bagi ASN.
- Etana Dorong Kenandirian Farmasi Nasional Melalui Vaksin Lokal
- 11 Jam Kebakaran di Glodok Plaza, 8 Orang Dievakuasi
- Ada Diskon Hingga 20 Persen untuk Pelayanan Kesehatan di inHarmony Tower
- Rencana Caretaker Karang Taruna DKI Selenggarakan TKD Dinilai Cacat Legal
- Info Terkini soal Rencana Libur Sekolah Selama Ramadan
- Kawinkan Emas PON Aceh-Sumut Jadi Catatan Manis Pengprov Perbasi DKI Jakarta di 2024