Catat! Jenderal Andika Sebut TNI Sudah Kerahkan Kekuatan Maksimal di Laut China Selatan
jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyebut pihaknya melibatkan semua matra berikut alutsista terbaik dalam rangka mengamankan teritori Indonesia yang jadi bagian Laut Cina Selatan.
Andika mengatakan itu saat dirinya menghadiri rapat kerja Komisi I dengan DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (24/1).
"Intinya kami ini berusaha mengoperasikan segala kemampuan yang dimiliki oleh Angkatan Darat, Laut, dan Udara," kata mantan Pangkostrad itu saat rapat kerja, Senin.
Andika mengatakan bahwa secara umum masalah kemanan di Laut Cina Selatan lebih kompleks dibandingkan degan persoalan di Indo-Pasifik.
Dengan begitu, TNI merasa perlu mengerahkan kekuatan terbaik di Laut Cina Selatan.
"Jadi, seperti yang saya sampaikan, kami sudah berusaha mengerahkan semua yang kami miliki," tutur mantan Danpaspampres itu.
Menurut Andika, TNI juga melibatkan tiga matra dalam upaya pengamanan perairan di sekitar Natuna. Alutsista terbaik dari militer Indonesia juga dikerahkan mengawal perairan Natuna.
"Hanya saja, di indo-pasifik ini kami miliki yang bisa kami kerahkan dalan operasi-operasi kami selama ini," bebernya. (ast/jpnn)
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyebut pihaknya melibatkan semua Matra berikut alutsista terbaik dalam rangka pengamanan Laut Cina Selatan yang masuk teritori Indonesia.
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- TNI Kerahkan Puluhan Ribu Prajurit Bantu Polri Jaga Keamanan Natal & Tahun Baru
- Ini Lho Tampang Pengeroyok Anggota TNI Pratu Azis Purwanto