Catat Kinerja Positif di 2024, BCA Life Perkuat Posisi di Industri Asuransi Jiwa

Catat Kinerja Positif di 2024, BCA Life Perkuat Posisi di Industri Asuransi Jiwa
Catat kinerja positif di 2024, BCA Life memperkuat posisi di industri asuransi jiwa. Foto dok. BCA Life

jpnn.com, JAKARTA - PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life), mencatatkan tren positif dalam kinerja keuangan sepanjang 2024.

Hal itu didukung oleh pertumbuhan penjualan dari berbagai kanal, termasuk bancassurance, agency, telemarketing, corporate business, dan digital business. 

"Di tengah meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi, kami terus memperkuat posisi di industri asuransi jiwa di Indonesia," kata Presiden Direktur & CEO BCA Life, Eva Agrayani, Selasa (11/3/2025).

Meskipun mengalami penurunan pendapatan premi sebesar 6,76% menjadi Rp 1,5 triliun akibat penyesuaian regulasi produk anuitas, BCA Life tetap optimitis.

Perusahaan berfokus pada pengembangan produk bancassurance yang sesuai dengan kebutuhan nasabah, seperti asuransi kesehatan penyakit kritis dan produk berpremi terjangkau. 

Upaya itu berbuah hasil dengan pertumbuhan pendapatan premi baru dari bancassurance sebesar 21% secara year-on-year (yoy).

Dengan memanfaatkan jaringan luas perbankan Grup BCA, BCA Life makin dipercaya masyarakat dalam menyediakan proteksi finansial yang andal.

Strategi manajemen risiko yang lebih efektif turut berkontribusi dalam menekan klaim dan manfaat yang dibayarkan hingga 19,44%.

Catat kinerja positif di 2024, BCA Life memperkuat posisi di industri asuransi jiwa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News