Catat Nih Pesan Penting Suami Arumi Bachsin
jpnn.com - TRENGGALEK— Bupati Trenggalek Emil Elestianto Dardak tegas mengingatkan seluruh jajaran PNS di wilayahnya untuk tidak menerima parsel lebaran. Itu pun ditunjukkan suami artis Arumi Bachsin itu secara nyata. Dia menolak parsel yang diberikan.
"Saya sendiri mengembalikan parsel yang sempat tiba di rumah dinas," katanya.
Karena menolak, Emil juga tidak merinci isi parsel yang dikirimkan ke rumah dinasnya itu. Tulisan besar penolakan pemberian bingkisan Lebaran juga dipasang di depan Pendapa Manggala Praja Nugraha Trenggalek.
Emil menegaskan, sesuai dengan edaran dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), pegawai negeri yang menerima bingkisan atau parsel Lebaran bisa dikenai sanksi pidana. (hai/and/ami/flo/jpnn)
TRENGGALEK— Bupati Trenggalek Emil Elestianto Dardak tegas mengingatkan seluruh jajaran PNS di wilayahnya untuk tidak menerima parsel lebaran.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer