Catat Rekor Lap, Lorenzo Rajai Latihan Ketiga
jpnn.com - BRNO – Jorge Lorenzo berhasil menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan bebas ketiga balapan MotoGP seri Republik Ceko. Jagoan Movistar Yamaha itu membukukan waktu satu menit 55,476 detik di Sirkuit Autodrom Brno, Sabtu (15/8).
Itu juga menjadi rekor lap baru di Brno. Sebelumnya, pemilik dua gelar juara dunia tersebut juga menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan bebas pertama yang digeber Jumat (14/8).
Posisi kedua dihuni Valentino Rossi yang mengemas waktu satu menit 56,031 detik. Sementara, tempat ketiga diduduki Marc Marquez dengan catatan waktu satu menit 56,044 detik. (jos/jpnn)
Hasil latihan bebas ketiga MotoGP Ceko:
1. Jorge Lorenzo (Yamaha) 1m55.476s
2. Valentino Rossi (Yamaha) 1m56.031s
3. Marc Marquez (Honda) 1m56.044s
4. Bradley Smith (Tech 3 Yamaha) 1m56.195s
BRNO – Jorge Lorenzo berhasil menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan bebas ketiga balapan MotoGP seri Republik Ceko. Jagoan Movistar Yamaha
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor