Catatan Sebulan Kematian Brigadir J, dari Awalnya Diduga Baku Tembak Sampai Pembunuhan Berencana
Singkat cerita, Polri pun mengamini permintaan autopsi ulang tersebut.
Autopsi ulang jenazah Brigadir J itu digelar di RSUD Sungai Bahar, Muaro Jambi.
Pasca-autopsi ulang, Kamaruddin membeberkan hasil sementara autopsi ulang jenazah Brigadir J itu.
Lulusan hukum Universitas Kristen Indonesia (UKI) itu menunjukkan foto berisi sejumlah bekas luka dan tembakan pada tubuh Brigadir J.
Mulai dari bekas jeratan tali yang diduga adanya penyiksaan hingga tembakan dari belakang kepala tembus ke hidung Brigadir J.
Kapolri ambil langkah penonaktifan
Dalam rangka membuat terang perkara, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menonaktifkan Irjen Ferdy Sambo dari jabatannya sebagai Kadiv Propam.
Kini, Ferdy Sambo dimutasi menjadi Pati Yanma Polri.
Lalu, Brigjen Hendra Kurniawan juga dinonaktifkan dari Karopaminal Divpropam Polri dan dimutasikan ke Pati Yanma Polri.
Kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J memasuki babak baru dan sudah ada empat orang ditetapkan tersangka.
- Soal Putusan Kasasi Ferdy Sambo, Mahfud MD: Mudah-mudahan Tidak Ada Kongkalikong Lagi
- Ini yang Terjadi saat Sidang Tertutup Perkara Ferdy Sambo di MA, Vonis Mati pun Berubah
- Sejak 4 Agustus 2023 Richard Eliezer Bebas Bersyarat
- Bambang Ingatkan Polri Transparan soal Kematian Anggota Densus 88 Bripda IDF
- Sidang Etik Irjen Teddy Minahasa Dipimpin Jenderal Bintang Tiga
- Hukuman Kuat Ma'ruf Tidak Berkurang, Tetap 15 Tahun Penjara