Catatan Untuk Simulasi Pilkada, Dari Kebanyakan Tisu Sampai NIK Tertulis Lengkap

Afifuddin juga memberikan catatan lain, terkait penggunaan sarung tangan bagi penyandang disabilitas tuna netra.
Meskipun sarung tangan itu plastik, kata dia, tetap menyulitkan penyandang tuna netra membaca template huruf braille.
"Sarung tangan meskipun plastik membuat mereka tidak bisa membaca template yang ada di TPS," katanya.
Afifuddin juga menyoroti masih tercantumnya NIK lengkap di formulir C6.
Ia mengatakan memang C6 itu langsung diberikan ke pemilih.
Namun, kata dia, proses sampai ke tangan pemilih itu tentu butuh tangan lain. Formulir itu pun pasti difotokopi, di-print, lalu diantar petugas ke pemilih.
"Jadi kekhawatiran kami terhadap data ini, ketika NIK (nomor induk kependudukan) lengkap ini berbahaya, untuk bisa dipakai oleh orang yang tidak bertanggung jawab," ungkap Afifuddin. (boy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Banyak catatan atas simulasi pemungutan dan penghitungan suara Pilkada yang dilakukan KPU. Ada yang rawan.
Redaktur & Reporter : Boy
- Politik Uang PSU Pilkada Serang, Gakkumdu Sita Duit Sebanyak Ini
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Ada Kabar Pilkada Banggai Bakal Rusuh, Masyarakat Diimbau Jangan Termakan Isu
- Dugaan Kecurangan, Tiga Kepala Desa Kabupaten Banggai Dilaporkan ke Bawaslu
- Bawaslu Konsisten Mengawal Demokrasi