Catut Pesantren Ustaz Jeffri, Penipu Sebar Rekening Sumbangan
jpnn.com - JAKARTA - Ada-ada saja yang dilakukan penipu untuk menjalankan operasinya. Kali ini yang menjadi sasaran adalah keluarga almarhum Ustaz Jeffri Al Buchori atau Uje.
Penipu tersebut menyebar broadcast BlackBerry Messenger (BBM) yang mengatasnamakan istri Almarhum Uje, Pipik Dian Irawaty. Isi broadcast itu adalah permintaan sumbangan untuk pesantren.
"Ini penipuan besar. Saya tidak pernah minta sumbangan pembangunan pesantren, dan sekarang beredar rekening palsu yang mengatasnamakan saya," kata Pipik di Jakarta, Jumat (2/8).
Pipik menjelaskan, meski mengatasnamakan dirinya, peminta sumbangan itu meminta uang ditransfer ke rekening BCA atas nama Dini Trirusdini. Dalam Broadcast Messeges itu disebut pengelolanya adalah adik Pipik.
"Sedangkan saya anak bontot. Di sini juga tertera kalau transfer harus dicantumin, tempat tinggal dan nama. Peminta sumbangan itu juga keluarkan hadist buat sedekah, itu luar biasa sekali," ujarnya.
Pipik juga sudah berusaha untuk menyelidiki lewat bantuan teman-temannya dengan berpura-pura akan melakukan transfer. Tapi semua teman Pipik yang minta nomor telepon langsun di-delete.
"Kita kurang tahu atau gimana ya, apa mereka takut atau dah ketauan. Yang jelas saya mau bilang ini bukan BB saya, karena semasa hidup Almarhum dan saya belum pernah minta sumbangan untuk pesantren," tegasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Ada-ada saja yang dilakukan penipu untuk menjalankan operasinya. Kali ini yang menjadi sasaran adalah keluarga almarhum Ustaz Jeffri Al
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ammar Zoni Nyaris Setahun di Tahanan, Begini Kondisi Terkininya
- Hari Ini, Vadel Badjideh Berencana Datangi Polda Metro Jaya
- Rindu kepada Anak, Edward Akbar: Doaku Selalu Menyertaimu
- 3 Berita Artis Terheboh: Harvey Moeis Bicara soal USD 1,5 Juta, Tamara Tyasmara Merespons
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid
- Shin Tae-Yong Meluncurkan STY Foundation, Raffi Ahmad Siap Mensosialisasikan