Catzy Perkenalkan Diri Lewat Bad Better

jpnn.com, JAKARTA - Band asal Pekalongan, Catzy resmi memperkenalkan diri ke kancah musik lewat lagu perdana berjudul Bad Better.
Terbentuk pada 2024, Catzy terdiri dari Shofia (vokal), Maruf (gitar), Syauqi (bass), dan Hakim (drum).
Catzy membawa semangat subkultur heavy dan hardcore punk, namun dengan pendekatan lebih ringan lewat easycore.
Gaya musik Catzy merupakan perpaduan unik dari ketukan keras Hakim, permainan bass Syauqi, dan riff tajam ala alternative rock dari Maruf, serta melodi vokal khas easycore dari Shofia yang membalut semua menjadi lebih santai dan menyenangkan.
Pada lagu Bad Better, Catzy menghadirkan keseluruhan ciri musik easycore serta memuat pesan untuk menjadi yang terbaik bagi diri sendiri.
Di dunia yang kini dibanjiri dengan gagasan untuk menjadi benar, lagu seperti ini mencoba melihat sebuah hal dari sudut pandang berbeda.
Pesan dalam lirik Bad Better yakni tidak harus terpaku pada penilaian dari orang lain seperti pada lirik 'Hate me, hate me now. Judge me, as you know'.
Lagu Bad Better dari Catzy sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital.
Band asal Pekalongan, Catzy resmi memperkenalkan diri ke kancah musik lewat lagu perdana berjudul Bad Better.
- Tanggapan Ustaz Derry Sulaiman Setelah Richard Lee Hingga Bobon Santoso Jadi Mualaf
- Dimas Supartono Bangkitkan Lagi Lagu Ciptaan Mendiang Ayahnya, Seandainya
- Jenguk Wendi Cagur ke Rumah Sakit, Ruben Onsu: Cepat Sembuh Ya
- Mongol Stres Kocok Perut Penonton di Acara Ulang Tahun ANTV
- Catat Tanggal Jakarta Lebaran Fair, Bakal Ada 450 Gerai Fashion hingga Otomotif
- Dijenguk Ayu Ting Ting, Wendi Cagur Masih Sempat Melucu