Cavaliers Undefeated di Kandang Sendiri
Kamis, 25 Desember 2008 – 05:45 WIB

Cavaliers Undefeated di Kandang Sendiri
BOSTON Celtics boleh punya rekor terbaik di NBA. Tapi, Cleveland Cavaliers masih memegang status raja kandang. Kemarin WIB, LeBron James dkk menang sengit atas Houston Rockets, 99-90. Itu adalah kemenangan ke-14 mereka di kandang sendiri, melanjutkan prestasi sebagai satu-satunya tim yang belum kalah di rumah sendiri musim ini.
Pertandingan kemarin WIB berlangsung keras. Rockets, yang punya banyak pemain forward besar, bergantian "mengerasi" James. Saking kerasnya, James sampai berendam lama di kolam es usai pertandingan. Badannya memar-memar. "Rasanya seperti habis bertanding tinju kelas berat. Rasanya seperti pertandingan playoff," ucapnya kepada Associated Press.
Baca Juga:
Meski dikasari, James tetap garang. Dia masih mampu mencetak 27 poin. Dia bahkan melakukan blok garang atas Yao Ming. Tembakan center asal Tiongkok itu dia rebut dan bolanya dia tempelkan ke backboard. Blok itu disebut-sebut sebagai yang terbaik musim ini. Dengan kemenangan ini, Cavaliers terus menempel Celtics di klasemen wilayah timur. Rekor mereka sekarang 24-4. (aza)
BOSTON Celtics boleh punya rekor terbaik di NBA. Tapi, Cleveland Cavaliers masih memegang status raja kandang. Kemarin WIB, LeBron James dkk menang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Persib Menang dari Bali United, tetapi Bojan Hodak Kurang Puas
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri
- Bermental Juara, Persib Bangkit di Hadapan Bali United
- Fantastis! Persib Menang Comeback dari Bali United
- Persib Vs Bali United 0-1 di Babak Pertama, Beckham Lolos dari Kartu Merah
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI