Cavs 3-3 Warriors: Curry Fouled Out Perdana, Lempar 'Gigi' Kena Fans
jpnn.com - CLEVELAND - Cleveland Cavaliers sukses memaksa juara bertahan NBA Golden State Warriors memainkan game ketujuh Final NBA!
Ya, sempat tertinggal 1-3 (format best of seven), Cavaliers bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Di game keenam yang digelar di Quicken Loans Arena, Cleveland, Jumat (17/6) pagi WIB, Cavs menang 115-101.
Pada game ini, banyak kejadian fenomenal. Kuarter pertama, Cavs unggul 31-11. Selisih angka ini merupakan catatan terburuk Warriors di kuarter pertama dalam musim ini.
Nih yang tak kalah heboh. Saat empat menit tersisa kuarter keempat, megabintang Warriors Stephen Curry berebut bola dengan LeBron James yang sedang on fire di game ini.
Curry dinyatakan foul oleh wasit. Keenam dan Curry fouled out, keluar. Curry meradang, protes. Dia kesal, mengeluarkan mouthguard-nya (pelindung gigi, menyerupai gigi), melemparkan, dan....kena fans. Sepertinya nggak sengaja sih...
Fouled out ini juga tercatat pertama buat Curry dalam musim ini!!
Naaaaah...gawat. Dalam aturan, pemain yang melemparkan sesuatu ke penonton bisa terancam hukuman. Namun hingga berita ini diracik, NBA belum mengonfirmasi hal tersebut.
CLEVELAND - Cleveland Cavaliers sukses memaksa juara bertahan NBA Golden State Warriors memainkan game ketujuh Final NBA! Ya, sempat tertinggal 1-3
- Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama
- Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
- Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Sayuri dan Ridho jadi Starter
- Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang
- Indonesia vs Jepang: Begini Prediksi Pelatih Persib Bojan Hodak