Caxirola Dilarang Bersuara di Piala Konfederasi
Minggu, 02 Juni 2013 – 22:00 WIB
SAO PAULO - Piala Konfederasi yang digelar dua pekan lagi bakal sepi. Bukan lantaran tidak ada penonton yang datang ke stadion, melainkan karena ada larangan bagi suporter membawa caxirola. Caxirola adalah trompet seperti vuvuzela di Afrika Selatan. Pelarangan caxirola itu berkaitan erat dengan insiden di liga domestik Brasil. Dalam laga Vitoria kontra Bahia pada 28 April lalu, pendukung Bahia yang kecewa melemparkan lusinan caxirola ke lapangan. Sekalipun tidak ada korban, insiden itu masuk rapor merah Brasil sebelum Piala Dunia. (ren/c13/bas)
Presiden Brasil Dilma Rousseff sebetulnya sudah merestui caxirola sebagai salah satu instrumen di stadion pada Piala Dunia 2014. Namun, kemarin Menteri Hukum Brasil Jose Eduardo Cardozo mengeluarkan larangan. Dilansir dari Associated Press, Cardozo menyerukan agar caxirola dilarang bersuara alias tidak boleh dibawa ke stadion selama Piala Konfederasi.
Baca Juga:
Cardozo menyebutkan, keputusan itu sudah melalui analisis teknis yang terkait dengan keamanan penyelenggaraan event. ''Dengan mempertimbangkan masalah keamanan publik, caxirola tidak memadai untuk digunakan dalam stadion. Studi teknis sudah kami kirim ke penyelenggara Piala Dunia,'' ujarnya.
Baca Juga:
SAO PAULO - Piala Konfederasi yang digelar dua pekan lagi bakal sepi. Bukan lantaran tidak ada penonton yang datang ke stadion, melainkan karena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Tekuk Lazio, AS Roma Memenangkan Derby Della Capitale
- Hasil Liga Inggris: Ditahan Imbang MU, Liverpool Masih Kukuh di Puncak Klasemen
- Luar Biasa! Man United Menahan Liverpool di Anfield
- Rekor Langka Vietnam Seusai Juara Piala AFF 2024
- Daftar Nama 34 Pemain Timnas U-20 untuk TC Piala Asia 2025
- Ini Pemulus Transfer Ole Romeny ke Oxford United