CCTV Dirusak, Rp600 Juta Dibawa Kabur
Rabu, 17 April 2013 – 07:46 WIB
SERGAI-Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kanca Tebingtinggi Cabang Matapao di Jalan Umum Tebingtinggi-Medan dirampok komplotan yang terdiri dari enam pelaku, dua di antaranya bersenjata api (senpi). Penjaga malam yang disekap bernama Mustajar (45). Tidak hanya Mustajar, sang istri Juliana (41) dan anaknya yang bernama Jaya Kusuma (17) juga disekap. Mustajar dan keluarga memang tinggal di belakang bangunan BRI tersebut.
Uang dalam brankas senilai Rp600 juta yang berada di kantor yang berada di Desa Liberia Simpang Matapao Kecamatan Teluk Mengkudu Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) berhasil dibawa kabur pelaku sekira pukul 04.00 WIB, Selasa (16/4).
Sebelum melakukan aksinya, enam kawanan pelaku terlebih dahulu membekuk dan menyekap penjaga malam bank tersebut. Pelaku tampak lihai dan sudah pengalaman sempat merusak CCTV milik bank. Alhasil rekaman CCTV hanya menunjukkan satu orang pelaku, selebihnya gelap karena dirusak.
Baca Juga:
SERGAI-Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kanca Tebingtinggi Cabang Matapao di Jalan Umum Tebingtinggi-Medan dirampok komplotan yang terdiri dari enam pelaku,
BERITA TERKAIT
- Kapolres Lahat Sebut Briptu Faras Nahbah Meninggal Akibat Luka Tusuk di Perut
- Pelaku Pembunuhan Wanita Hamil di Gowa Ternyata Pacar Korban
- Ini Komplotan Perampok Spesialis Rumah Kosong di Jakarta
- Bareskrim Sita Aset Triliunan Rupiah dari Kasus Robot Trading Net89
- Bripda Faras Nahbah Tewas Ditusuk Saat Tangkap Bandar Narkoba di Lahat, 2 Rekannya Luka-Luka
- Gadis di Serang Dicabuli 2 Pria yang Masuk Lewat Jendela, Begini Kejadiannya