CCTV Masih Dianalisa, Pelaku Perusak Pospol Belum Ditemukan
jpnn.com - JAKARTA -- Polisi masih menelusuri siapa pelaku perusakan dua Pos Polisi Lalu Lintas di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Rekaman Circuit Closed Television (CCTV) yang sudah dalam genggaman polisi terus ditelusuri.
"Sekarang masih dianalisa. Jadi, memang belum ada hasil karena yang dianalisa itu banyak," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto, Selasa (18/2).
Diduga kuat, perusakan ini bermula saat terjadi ribut antara Anggota Polantas di perempatan Kuningan dengan dua orang yang menggunakan sepeda motor Suzuki Satria warna biru.
Ketika itu, Polantas menyetop dua orang pengendara yang menerobos rombongan Wakil Presiden Boediono. Kericuhan itu berkembang dan diduga kuat erat kaitannya dengan perusakan dua Pos Polantas di Kebayoran Baru itu.
Menurut Rikwanto, kuat dugaan plat nomor yang digunakan pada sepeda motor itu palsu. "Itu diduga palsu," katanya. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Polisi masih menelusuri siapa pelaku perusakan dua Pos Polisi Lalu Lintas di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Rekaman Circuit Closed Television
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak