CCTV Merekam Kejadian Brigadir J Masuk Kamar Istri Ferdy Sambo? Irjen Dedi Berkata
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo memastikan isi rekaman kamera pengawas (CCTV) di rumah mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo bakal dibuka.
Rekaman CCTV itu sudah diperoleh oleh tim khusus (timsus) bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan sedang diperiksa di laboratorium forensik.
Irjen Dedi pun mengatakan video itu bisa mengungkap secara jelas tentang konstruksi kasus yang menewaskan Brigadir J yang sebelumnya disebut baku tembak dengan Bharada E.
Akan tetapi, dia enggan memerinci berapa jumlah CCTV yang ditemukan, serta apakah video tersebut merekam kejadian Brigadir J masuk ke kamar istri Ferdy Sambo pada Jumat (8/7) lalu.
“Jangan terlalu detail, kalau detail itu masuk materi penyidikan," ucap mantan Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) itu.
"Itu nanti akan dibuka di pengadilan, karena bukti itu harus diuji dan dipertanggungjawabkan penyidik di hadapan hakim," lanjut Dedi pada Rabu (20/7) malam.
Sementara itu, Direktur Penyidikan Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi menyebut bukti baru rekaman CCTV yang ditemukan berada di di Laboratorium Forensik.
"Ada beberapa hal yang harus dilakukan, disinkronkan, dan kalibrasi waktu," beber Andi.
CCTV rumah Irjen Ferdy Sambo ditemukan timsus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Apakah video itu merekam kejadian Brigadir J masuk kamar?
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Gugus Tugas Polri Tancap Gas Dukung Ketahanan Pangan
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir