Cedera Engkel, Irfan Bachdim Bakal Terapi di Belanda

Cedera Engkel, Irfan Bachdim Bakal Terapi di Belanda
Bintang Bali United Irfan Bachdim (tengah) saat latihan. Foto: Miftahuddin Halim/Radar Bali/JPNN

jpnn.com, BALI - Bintang Bali United Irfan Bachdim harus menepi selama empat pekan karena mengalami cedera engkel.

Irfan mendapat cedera ketika memperkuat Bali United menghadapi Chiangrai United pada fase kedua Liga Champions Asia.  

“Mungkin (absen) empat minggu atau enam minggu. Pak Yabes (CEO Bali United) sempat bicara ke saya kalau ada fisioterapis dari Jakarta yang akan datang membantu pemulihan cedera saya. Mungkin minggu depan datangnya,” kata Irfan, Kamis (8/2).

Fisioterapis yang akan datang adalah Matias Ibo. Matias sendiri memang dekat dengan Irfan karena sama-sama dari Malang.

Irfan dan Ibo bahkan sempat bekerja sama di timnas Indonesia dan Persema Malang.

Jika menepi selama empat pekan, Irfan akan absen pada sisa pertandingan Piala Presiden 2018 dan laga perdana Piala AFC.

“Kalau tidak sembuh, saya akan ke Belanda. Namun, saya tidak tahu karena saya harus konsultasi dulu dengan dokter di Belanda. Hasil MRI sudah saya kirim ke dokter di Belanda. Yang jelas saya harus bicara dengan Matias dulu,” beber Irfan.  (rb/lit/mus/mus/jpr/jpnn)


Bintang Bali United Irfan Bachdim harus menepi selama empat pekan karena mengalami cedera engkel.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News