Cedera, Hariono Dipulangkan

jpnn.com - JAKARTA -- Timnas Indonesia akan kehilangan salah satu pilarnya di lapangan tengah jelang laga persahabatan menghadapi Kirgistan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Jumat (1/1) besok. Dia adalah Hariono geladang bertahan timnas yang juga merupakan pemain Persib Bandung.
"Hariono sudah dipulangkan tadi pagi karena menderita cedera," kata pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago pada sesi konferensi jelang pertandingan di Hotel The Sultan Jakarta, Kamis (31/10).
Sebelumnya timnas juga sudah kehilangan striker Greg Nwokolo yang menderita cedera. Selain itu trio Semen Padang, Vendri Mofu, Nur Iskandar dan Jandia Eka Putra ke Vietnam bersama klubnya.
Meski demikian, Jacksen menganggap persiapan selama Training Camp (TC) di Batu Jawa Timur dan Jakarta berjalan sesuai dengan rencana. Persiapan yang pendek, kata dia, adalah hal yang wajar dalam timnas.
"Saya berharap pemain bisa berbuat secara maksimal sesuai dengan game plan yang kita terapkan selama latihan," ucap Jacksen. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Timnas Indonesia akan kehilangan salah satu pilarnya di lapangan tengah jelang laga persahabatan menghadapi Kirgistan di Stadion Utama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah