Cedera Paha, Philippe Coutinho Absen Tiga Pekan

jpnn.com, BARCELONA - Fan Barcelona harus menunda menyaksikan pemain baru mereka, Philippe Coutinho beraksi dengan kostum Barca. Coutinho cedera dan harus absen tiga pekan.
Coutinho resmi menjadi milik Barcelona, setelah klub Catalan itu merogoh kocek senilai EUR 160 juta atau sekitar Rp 2,5 triliun untuk kesepakatan transfer dengan Liverpool.
"Ini adalah mimpi saya yang menjadi kenyataan. Saya berterima kasih kepada presiden klub dan semua orang yang membuat ini menjadi mungkin," kata Coutinho seperti dikutip dari BBC.
Namun di sela kedatangan Coutinho ini, Barca mengungkap bahwa pemain asal Brasil berusia 25 tahun itu tidak dalam kondisi fit.
Barca menyebutkan Coutinho masih cedera paha dan setidaknya harus menepi hingga tiga pekan. Kemungkinan Coutinho baru merumput melakoni debut pada 4 Februari, saat derby Catalan melawan Espanyol. (adk/jpnn)
Philippe Coutinho harus absen tiga pekan gara-gara cedera paha. Pemain termahal kedua setelah Neymar ini baru debut bersama Barcelona pada 4 Februari.
Redaktur & Reporter : Adek
- Barcelona Rebut Puncak Klasemen dari Madrid, Begini Reaksi Hansi Flick
- Salip Duo Madrid, Barcelona Pimpin Klasemen La Liga
- Liga Spanyol: Kalahkan Sevilla 4-1, Barcelona Pangkas Jarak dengan Real & Atletico Madrid
- Barcelona Bantai Valencia 5-0, Ferran Torres Hattrick
- Barcelona vs Valencia: Barca Menang Telak 7-1, Fermin Lopez jadi Bintang Lapangan
- Resmi, Barcelona Memperpanjang Kontrak Ronald Araujo