Cedera Parah, Striker Asing Persela Terancam Absen Lama

Cedera Parah, Striker Asing Persela Terancam Absen Lama
Diego Assis harus jalani operasi untuk menyembuhkan cedera di rahangnya. Foto: perselafootball.com

jpnn.com, LAMONGAN - Striker Persela Lamongan Diego Assis diperkirakan bakal absen dalam waktu yang lama.

Cedera yang dialami pemain asal Brasil kala bertemu PSMS Medan lalu (21/9), ternyata cukup parah.

Dalam laga tersebut, Assis harus ditarik keluar pada menit 23’. Dia bertabrakan dengan bek PSMS, Dani Pratama. Usai insiden itu, Assis langsung terkapar. Dia langsung dilarikan ke rumah sakit Permata Bunda, Medan.

Assis sudah melakukan rontgen saat mendapat perawatan di Medan. Tapi, hasilnya ternyata masih belum jelas. Setibanya di Lamongan, tim medis tak mau ambil resiko. Pemain 31 tahun ini kemudian di bawa ke rumah sakit National Hospital Surabaya untuk melakukan pemeriksaan ulang.

Hasilnya, benturan itu ternyata membuat Assis mengalami fraktur mandibula atau patah tulang rahang bawah. “Ini sesuai dugaan kami. Penanganan saat di Medan memang lambat,” keluh tim medis Persela Hasim. Rencananya, Assis akan melakukan operasi hari ini. “Akan dipasang plate dan wire. Mohon doanya,” lanjut Hasim.

Praktis, Assis dipastikan absen dalam laga kontra PSIS (30/9). Hal itu jelas membuat pelatih Persela Aji Santoso resah. Sebab, Assis merupakan adalan Persela untuk mengatur ritme serangan.

Terbukti, dari 19 laga, mantan penggawa Thai Honda FC itu sudah mengemas lima gol dan lima assist. Apalagi, Laskar Joko Tingkir tengah berupaya bangkit usai kalah 2-3 dari PSMS.

Kemungkinan besar, posisi Assis bakal ditempati Dendy Sulistyawan. Selain itu, masih ada Sugeng Efendi.(gus/bas)


Striker Persela Lamongan Diego Assis diperkirakan bakal absen dalam waktu yang lama.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News