Cegah Corona, Raffi Ahmad Turun Tangan Semprotkan Disinfektan

jpnn.com, JAKARTA - Raffi Ahmad turun langsung menyemprotkan cairan disinfektan di rumahnya yang berlokasi di Green Andara Residence, Cinere. Semua dilakukan demi mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19.
Suami Nagita Slavina mengatakan bahwa dirinya sudah coba menghubungi sejumlah jasa semprot disinfektan. Akan tetapi petugas jasa tersebut ternyata sedang banyak pekerjaan sehingga harus antre.
"Petugas yang bersihin rumah itu antre. Makanya aku inisiatif beli sendiri," kata Raffi dalam vlog YouTube terbaru milik Rans Entertainment, Minggu (5/4).
Pembawa acara Okay Bos itu lantas berinisiatif melakukan penyemprotan disinfektan sendiri. Dia membeli cairan serta alat semprot untuk digunakan. Bahkan Raffi Ahmad rela memakai jas hujan dan sarung tangan kiper saat melakukan penyempenyemprotan.
"Jadi guys, aku akan melakukan penyemprotan," ujar ayah Rafathar itu.
Raffi kemudian mulai menyemprotkan disinfektan ke berbagai ruangan. Dimulai dari mobil yang terletak di pekarangan, hingga ruang tidur miliknya. Dia berkelakar bahwa dirinya membuka jasa penyemprotan untuk orang lain.
"Jadi kalian kalau mau disemprot Raffi Ahmad, silakan hubungi Instagramnya," imbuh Raffi. (mg3/jpnn)
Raffi Ahmad turun langsung menyemprotkan cairan disinfektan di rumahnya demi mencegah penyebaran virus Corona.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Jatuh Saat Menaiki Sapi, Raffi Ahmad: Lumayan Pusing
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- Perayaan Ultah Lily, Putri Raffi & Nagita Dihadiri Sederet Artis Hingga Istri Wapres
- Nagita Slavina Gelar Ajang Pencarian Bakat di Beberapa Sekolah
- Doakan Ruben Onsu, Raffi Ahmad: Semoga Keberkahan Selalu Menyertai
- 3 Berita Artis Terheboh: Doa Raffi Ahmad, Alasan Ridwan Kamil Bantu Lisa Terungkap