Cegah Covid-19, Ketum TP PKK Pusat Ingatkan Masyarakat untuk Gunakan Masker
jpnn.com, INDRAMAYU - Ketua Umum Tim Penggerak PKK Pusat, Tri Tito Karnavian mengingatkan masyarakat untuk senantiasa menggunakan masker dan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran dan penularan Covid-19.
Hal itu disampaikannya dalam Launching Gerakan Sejuta Masker di Gedung Patra Ayu Pertamina Indramayu, Rabu (5/8/2020).
“Saya sampaikan kepada seluruh masyarakat agar terus membiasakan memakai masker terutama di ruang publik, juga biasakan mencuci tangan dengan sering dengan sabun dan air mengalir, hand sanitizer serta protokol kesehatan lainnya,” kata Tri.
Dengan dilibatkannya kader PKK untuk menekan penyebaran dan penularan Coovid-19, diharapkan protokol kesehatan makin membudaya di tengah masyarakat, terlebih di era kenormalan baru atau new normal ini. Utamanya, penggunaan masker sebagai salah satu langkah pencegahan penyebaran virus melalui droplet.
Ketua Umum Tim Penggerak PKK Pusat, Tri Tito Karnavian saat Launching Gerakan Sejuta Masker di Gedung Patra Ayu Pertamina Indramayu, Rabu (5/8/2020). Foto: Puspen Kemendagri
“Saya berharap gerakan PKK dalam penanganan pandemi Covid-19 ini makin membudayakan masyarakat kita, tidak hanya dalam jumlah yang besar tetapi hal-hal kecil seperti menggunakan masker pada saat ke pasar, pada saat berkendaraan, pada saat berbicara dengan siapapun juga tetap menggunakan masker karena masker adalah senjata kita saat ini dalam memerangi Covid-19,” katanya.
Tri juga berpesan agar kader PKK dan masyarakat mengingatkan dan menjaga keluarga dari penyebaran Covid-19.
Ketua Umum Tim Penggerak PKK Pusat, Tri Tito Karnavian mengingatkan masyarakat untuk senantiasa menggunakan masker dan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran dan penularan Covid-19.
- Ketum TP PKK Tri Tito Karnavian Tinjau Baksos Kesehatan dan Pengobatan Gratis di Tangerang
- Ketum TP PKK Akan Upayakan Operasi Katarak Gratis Bisa Dilaksanakan di Seluruh Indonesia
- Peringati Hari Ibu, Ketum TP PKK Meninjau Operasi Katarak Gratis, Begini Harapannya
- Melantik Pengurus TP PKK Pusat 2024-2029, Mendagri Imbau Wujudkan Program Astacita
- Ketum TP PKK Mengingatkan Pentingnya Optimalisasi & Efisiensi Penggunaan Anggaran
- Ketum TP PKK: Inovasi & Adaptasi Teknologi Informasi Penting dalam Pelaksanaan Program PKK