Cegah Kesurupan, Seluruh Siswa Yasinan Bersama

jpnn.com - BONDOWOSO - Seringnya kejadian kesurupan yang dialami siswa SMPN 4 Bondowoso menjadi keprihatinan tersendiri. Karena itu, sebelum memulai aktivitas belajar mengajar, para guru mengajak siswa untuk berdoa bersama dan membaca surat Yasin.
Ya, beberapa waktu belakangan kejadian aneh kerap terjadi di sekolah. Misalnya kesurupan, pingsan dan lainnya. "Karena itu kami mengeluarkan kebijakan khusus yakni membaca surat Yasin dan doa-doa lain untuk menguatkan mental siswa," ujar Kepala SMPN 4 Bondowoso Sugeng.
Kegiatan itu dilakukan setiap pagi. "Ini adalah cara kita mendekatkan diri kepada Sang Pencipta," imbuhnya.
Menurutnya, kegiatan itu terbukti memiliki dampak yang luar biasa. Kata dia, kini tidak ada lagi gangguang yang dialami para siswa.
Menurutnya, kini anak didiknya lebih tenang dalam belajar. Selain itu dengan kegiatan itu, kenakalan yang dilakukan siswanya juga turun drastis.
"Anak-anak menjadi lebih santun," ujarnya. (eko/wah/mas)
BONDOWOSO - Seringnya kejadian kesurupan yang dialami siswa SMPN 4 Bondowoso menjadi keprihatinan tersendiri. Karena itu, sebelum memulai aktivitas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Ramadan 2025, Harga Ayam Potong di Palembang Merangkak Naik
- Dedi Mulyadi Resmi Jadi Gubernur Jabar, Bey Machmudin Mengaku Lega
- Ditangkap Polisi, Bandar Sabu-Sabu di OKU Selatan Terancam Hukuman Mati
- Marak Balap Liar di Pekanbaru, 23 Kendaraan Diamankan
- Mencuri 2 Sepeda Motor, Remaja di Ogan Ilir Ditangkap Polisi
- Tunda Ikut Retret, Agustina Wilujeng Tunggu Arahan Lanjutan dari Megawati